--> Tutorial Cara Atasi Truck Terguling Main ETS 2 - Bus Banther si Gajah Pantura Blog Tutorial Belajar CorelDraw Indonesia

Tutorial Cara Atasi Truck Terguling Main ETS 2



BBID - Pernah kalian saat memainkan game ETS 2 baik menggunakan truck atau bus terguling disebabkan karena kesalahan kalian sendiri mengendarainya secara ugal-ugalan 😃😃 sehingga kalian lepas kontrol baik saat di map ataupun tertabrak oleh Ai traffik. sopir ini termasuk sopir degleng ( berasa dikejar setoran atau Berharap Dapat Jatah dirumah hehe).

Bagaiman jika sudah kejadian kendaraan yang kalian kemudikan terbalik dan pastinya tidak bisa kembali normal. mau kalian gas atau putar kanan kiri tetap saja tertidur (eh terbalik) biasanya yang kalian lakukan kembali ke awal. dan itu akan mengurangi jatah job time selain itu mengulanginya dari awal ( sedih....).

Berikut ini saya akan bagian dua cara atasi truck atau bus yang kalian kemudikan  terguling :

  • Cara Pertama: Menghubungi Bengkel




Pada cara yang pertama ini sudah menjadi cara umum apabila  truck sudah terbalik, maka kalian dapat pencet tombol F7 pada keyboard

Kemudian pilih YES. (lihart gambar)

Maka truck akan dibawa ke bengkel terdekat. biasanya akan kembali ke awal ya karena memang bengkel terdekatnya disana haha,,,,


  • Cara Kedua: Pakai Trik Kamera Nol


Cara kedua ini tidak disediakan dalam fitur bawaan ETS 2 sehingga kalian harus mengaktifkan / membukanya sendiri. untuk  bisa memakai kamera 0, kalian harus mengaktifkan terlebih dahulu. 

Silahkan Baca : Cara Aktifkan Kamera Nol  

Jika settingan kamera nol sudah aktif, pencet 0 pada keyboard.

truck tertidur

  • Tekan nomor 8 di tombol sebelah kanan keyboard
  • Arahkan kamera ke daerah yang luas dan kosong
  • maka klik ke area daerah yang kosong tersebut
  • Pencet F9. Maka truck akan berpindah tempat dan berdiri lagi.


demikian tutorial cara atasi truck terguling saat bermain ETS 2. Lanjutkan Ugalan-Ugalannya. silahkan tinggalkan komentar.

Comments